WELCOME TO YAMAHA BYSON CLUB INDONESIA

WELCOME TO YAMAHA BYSON CLUB INDONESIA

Welcome To Yamaha Byson Club Indonesia

Senin, 22 Juli 2013

YBCI
Yamaha Byson Club Indonesia

Yamaha Byson Club Indonesia (YBCI) adalah induk organisasi klub kehobbyan sepeda motor Yamaha BYSON di Indonesia. YBCI dideklarasikan di Bogor pada tanggal 03 november 2010 yang kemudian dikukuhkan secara legal melalui akta no. 01 Notaris Enggar Listantri.SH.,M.Kn.

Dimana sebagai tonggak pertama pendirian YBCI didirikan oleh 4 orang inisiator ( Sandy Gunawan, Achmad Syarif, Asep Soemantri, dan Rieza Rafiq Ahmad), serta menyusun dasar-dasar organisasi dan susunan kepengurusan awal.

Adapun visi dan misi yang kami usung adalah :

" TRUE RIDERS ARE GOOD RIDERS"
Pengendara Sejati adalah Pengendara Yang Baik

Motto :

" Brotherhood Has No Limit "
Persaudaraan Tidak Ada Batasan

Logo :


ARTI DAN MAKNA LOGO
YAMAHA BYSON CLUB INDONESIA


1. Warna Merah
Merupakan kekuatan, hasrat, keberanian, dan energi untuk selalu menjadi yang terdepan.

2. Warna Putih
Makna nya kedamaian, permohonan maaf, pencapaian dari kesucian, yang selalu harus di miliki oleh seluruh jiwa dan member YBCI.

3. Warna Hitam
Perlindungan diri YBCI dari seluruh ancaman dan gangguan baik di sebabkan oleh luar maupun dari dalam sendiri.

4. Lingkaran yang memngelilingi tulisan YBCI
Merupakan satu kesatuan jiwa (menyatukan seluruh jiwa member YBCI dalam satu makna / kesatuan)

5. Tulisan YBCI
YBCI kepanjangan dari YAMAHA BYSON CLUB INDONESIA yang mengartikan induk dari seluruh club byson yang berada di seluruh indonesia.

6. Lingkaran Yang berkaitan dengan Trisula
Berartikan "SUBARU" yang berarti BERSATU.

Pada intinya logo YBCI memiliki makna sebuah INDUK yang mempersatukan semua kekuatan dan energi untuk mengikat persaudaraan yang kuat dan tidak tergoyahkan dengan kedamaian.


Chapter yang sudah terbentuk :
  1. YBCI ACEH
  2. YBCI JAMBI
  3. YBCI MEDAN
  4. YBCI METRO LAMPUNG
  5. YBCI LAMPUNG TIMUR
  6. YBCI TANGERANG
  7. YBCI JAKARTA
  8. YBCI JAKARTA UTARA
  9. YBCI JAKARTA TIMUR
  10. YBCI JAKARTA BARAT
  11. YBCI BOGOR
  12. YBCI SUKABUMI
  13. YBCI PEKALONGAN
 

 
Share this article :

1 komentar:

  1. Assalamualaikum,,salam damai dan hormat selalu untuk para petinggi YBC ,,nama saya Muhamad Nasir tinggal di Jakarta pusat,,mau tanya kalau mau menjadi anggota club syarat nya apa aja Pak,terima kasih jaya terus YBC

    BalasHapus

 
Support : Mahasiswa Lugu | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2015. YBCI Official - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Inspired by Sportapolis Shape5.com
Proudly powered by Blogger